BORERO.ID SULA– Majelis Taklim Al-Hidayah Desa Mangega, Kecamatan Sanana Utara, Kabupaten Kepulauan Sula, menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Senin, Oktober 2023.
Kegiatanbertajuk “Meneladani Perjuangan Rasulullah SAW, Kita Tingkatkan Peran Perempuan Dalam Pembangunan Menuju Sula Aman Dan Bahagia,”.
Kegiatan tersebut menghadirkan penceramah Rhomadon Abdul Djabar. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW mendapat sambutan antusias puluhan warga, terutama ibu-ibu majelis taklim di Desa Mangega.
Mewakili Panitia, Amalia Rahman menyampaikan terima kasih atas partisipasi semua pihak mensuport dan turut mensukseskan acara tersebut.
Kepala Desa Mangega, Hamid Teapon dalam sambutannya mengatakan, pihaknyamendukung kegiatan Majelis Taklim Al-Hidayah yang bermanfaat bagi ibu-ibu dan untuk anak-anak sehingga kedepan baik lagi. Karena ibu-ibu sudah cerdas mengaji tentu akan dia terbawah kepada anak-anak semua.
“Alhamdulillah dengan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini mudah-mudahan kedepan bermanfaat bagi kita sekalian,” kata Hamid. (*)
Penulis : Karno Pora
Editor : Sandin Ar